Monday, February 11, 2019

Problem-problem di flame detector

Flame detector merupakan salah satu alat instrument berupa sensor yang dapat mendeteksi nilai instensitas dan frekuensi api dalam suatu proses pembakaran, dalam hal ini pembakaran dalam boiler pada pembangkit listrik tenaga uap. Flame detector dapat mendeteksi kedua hal tersebut dikarenakan oleh komponen-komponen pendukung dari flame detector tersebut. Cara kerja flame detector mampu bekerja dengan baik untuk menangkap nyala api untuk mencegah kebakaran.

Masalah yang umumnya sering ditemukan pada flame detector adalah sebagai berikut:
1. Lensa Flame Detector yang kotor yang disebabkan abu pembakaran batu bara. Hal ini mengakibatkan penunjukan indikator menjadi tidak tepat (fault) bahkan tidak ada penunjukan sama sekali.
2. Rusaknya card module flame detector yang juga menyebabkan penunjukan indikator pada panel flame detector di control room menjadi tidak tepat (fault).
3. Pecahnya fiber optic dalam flame detector yang berperan sebagai media transmisi.
4. Terbakarnya lensa depan flame detector.



Source : https://ruslan-instrument.blogspot.com/2012/05/flame-detector.html

0 komentar: